2 min read

Tentang Nintendo 3DS

Tentang Nintendo 3DS

Mainan konsol sudah biasa. Dari jaman Nintendo, Sega, Xbox sampai PS. Tapi mainan handheld memang beda rasanya. Apalagi untuk sistem yang baru saya kenal seperti 3DS.

Minggu kemarin setelah melalui pertimbangan dan milih-memilih yang panjang, akhirnya saya dapat Nintendo New 3DS XL. Tentunya dengan pertimbangan dari suhu 3DS, suhu Andi

Kenapa 3DS? Karena kemungkinan untuk bisa dimainkan anak daripada mainan hape, saya anggap masih mending 3DS. Game nya juga kebanyakan seusai dengan umur nya. Bukan game yang aneh-aneh.

Dalam pencarian memilih 3DS ini ada beberapa hal yang bisa saya sampaikan bila kamu ingin juga mempunyai 3DS.

Pertama, saat ini ada beberapa tipe portable systems yang diedarkan oleh Nintendo.

  1. Old 3DS/3DS XL
    Ini sistem 3DS yang pertama kali dikeluarkan oleh Nintendo.
  2. New 3DS/3DS XL
    Ini generasi kedua dari 3DS dengan pembaharuan performa dan tombol
  3. 2DS
    Ini versi 3DS dalam bentuk bukan flip. Sehingga dianggap aman bagi anak. Oh iya, dan tidak ada fitur 3D nya.
  4. 2DS XL
    Ini sebenarnya versi lain dari 2DS, namun dengan bentuk sama dengan 3DS. Layar juga sama dengan 3DS.

Saat ini yang masih dijual oleh Nintendo adalah New 3DS XL, 2DS dan 2DS XL.

Untuk game memang tidak bisa disamakan dengan game di PS4 dan Xbox One. Dalam hal grafik dan jumlah. Tapi menariknya adalah penjualan 3DS ini masih tetap tinggi secara global. Bahkan di Jepang mengalahkan Xbox One. Jauh.

Ini beberapa contoh game yang keluar di tahun 2017 ini.

Cukup lumayan bukan?

Secara hardware memang 3DS ini bisa dianggap cukup tangguh. Terlihat kuat walau menggunakan model flip. Tombol-tombolnya juga mantab, kecuali tombol L/R dibagian belakang yang kurang meyakinkan walau masih dalam batas oke.

Layar cukup lumayan, bukan favorit saya, karena berasa buram. Tapi masih oke, apalagi kalau fitur 3D-nya diaktifkan, sehingga kita bisa menikmati efek 3D tanpa tambahan kacamata.

Suara yang keluar juga lumayan. Toh musik dan sound effect di game 3DS juga tidak bisa dibandingkan dengan di PS4/Xbox One.

Kembali lagi kekuatan 3DS ini adalah di game nya. Game di 3DS mempunyai kualitas gameplay/cerita yang bagus. Mungkin ya karena developer game nya bisa fokus pada gameplay/cerita tanpa dibebani oleh harus membuat grafik yang bagus.

Walau sekarang Nintendo sudah punya Nintendo Switch tapi kayanya support buat 3DS dan 2DS masih ada. Karena 2DS XL saja baru keluar resmi 28 Juli 2017 nanti. Masa iya keluar sistem baru tapi game nya lama semua.


Jadi, kamu sudah punya 3DS atau malah ingin beli 3DS? Share di kolom komentar ya.